Foto Kepala Desa Ngringo |
Karanganyar, SPB | Pada : Sabtu, 29 Maret 2014 - 11:33:32 WIB
Sebagai upaya memberdayakan masyarakat melalui penguatan kelembagaan,
peningkatan motivasi, partisipasi masyarakat dan swadaya gotong-royong
masyarakat di Desa dan Kelurahan perlu dilakukan Perlombaan Desa dan
Kelurahan secara terarah, terkoordinasi, terpadu dan berkelanjutan.
Perlombaan Desa dan Kelurahan pada hakekatnya adalah sebagai salah
satu upaya untuk mendorong usaha pembangunan masyarakat atas dasar tekad
dan kekuatan sendiri yang sekaligus mengevaluasi keberhasilan
usaha-usaha masyarakat dalam pembangunan Desa dan Kelurahan dengan
melihat lonjakan perkembangan Pembangunan Desa dan Kelurahan.
Seperti yang akan dilaksanakan di kelurahan Ngringo dalam rangka
memberdayakan kemajuan potensi dilingkup desa, kedepan masyarakat warga
kelurahan Ngringo kabupaten Karanganyar sedang mempersiapkan program
Desa Wisata buah dan Budaya.
Kepala Desa Ngringo (Sardiman S Ag), memaparkan kepada wartawan SPB,
bahwa dalam program membentuk desa wisata dan budaya, sebagai langkah
awal yang akan dilakukan, Sardiman beserta warga akan memulai dengan
menanam tanaman jenis buah-buahan di sepanjang jalan kelurahan Ngringo.
Sardiman juga menjelaskan, untuk kedepan kelurahan Ngringo juga
memiliki potensi desa budaya" sebab disini banyak dan gudangnya seniman
pembuat wayang dan pemahat" imbuhnya.
Kepala desa Ngringo, (Sardiman S Ag) mengatakan, dengan diadakan
program desa wisata dan budaya ini diharapkan, dapat meningkatkan
kapasitas Lembaga Pemerintahan Desa dan Kelurahan dalam penataan
administrasi Desa dan Kelurahan serta untuk memberikan fasilitasi kepada
masyarakat agar dapat berperan secara optimal dalam melaksanakan
kegiatan pembangunan. Serta dapat mengembangkan Usaha Ekonomi Produktif
yang memungkinkan masyarakat dapat mengembangkan kegiatan-kegiatan usaha
ekonomi produktif sehingga dapat memberikan peningkatan pendapatan dan
kesejahteraan keluargannya. ( Andre)
Source : http://sinarpagibaru.com/berita-156-desa-wisata-dan-budaya-kelurahan-ngringo.html akses pada tanggal 3 April 2014 jam 15:00 WIB
sipppppppppppp
BalasHapusTerima kasih :)
Hapus